Review Buku Anak: Belajar dan Main ABC

16:00
Judul Buku: Play and Learn ABC
Penulis: Roger Priddy
Penerbit: St. Martin's Press by Priddy Books
Batasan usia: 2+
Tahun Terbit: 2013
Tebal: 10 halaman Board books 
ISBN: 9780312516383




What a good book! Itu kalimat pertama saya untuk buku ini. Tampilan luarnya sangat menarik selain itu juga terdapat keterangan pembatas di setiap halaman berbeda. Sebenarnya isi dari buku anak ini diantaranya huruf alfabet dari A sampai Z, gambar nyata (bukan ilustrasi) serta nama dari benda tersebut (dalam bahasa Inggris tentunya). Agaknya karena jumlah benda begitu banyak seakan sampai 100 buah benda maka penerbit menyebutkan first 100 words pada sampul depan. Pendapat saya, ini merupakan penarik perhatian bagi konsumen. Coba bayangkan saja satu buku dengan tampilan menarik berisi seratus kata. Siapa yang tak tergoda. Padahal sih siapa juga yang mau menghitung isi kata di buku ini ya?



Pada halaman pertama, para orang tua pasti akan jatuh suka dengan model slide and find dari buku ini. Dengan jujur saya akui, bentuk slide ini sangan menarik. Ketika ditutup berupa huruf dan saat dibuka ada gambar dan nama bendanya. Duh, anak-anak sudah pasti sangat dibuat penasaran. Hasil cetakan dan tampilan bagian slide and find juga rapi tidak terlihat menumpuk.



Lanjut lagi ke halaman lift the flap, anda akan disuguhkan dengan tampilan apik dari sebuah benda yang ketika dibuka lipatannya berisi gambar dan satu kalimat. Ini sebenarnya cukup menarik, tetapi menjadi kekurangan jika pembaca adalah anak di bawah dua tahun (seperti anak saya) karena dia malah tertarik untuk merobek bagian lift the flap dan iya robeklah satu bagian buku itu sekarang, huhhu.. sedih. Oleh sebab itu, benarlah adanya keterangan target pembaca pada buku ini adalah untuk dua tahun ke atas. Kalau saya sih, karena kebetulan BBW di BSD nemu ini maka saya beli aja padahal usia anak masih setahun lebih dikit waktu itu jadi ya belum sesuai banget. *Emang emaknye gatell belanjain buku anaknya, heheh.



Pada halaman touch and feel kita akan menemukan gambar yang menstimulasi sensori anak. Ada cermin, ada kulit jeruk dan bulu kelinci yang akan membuat anak terkesan. Pengemasan bulu kelinci palsu begitu rapi sehingga tidak meninggalkan kesan menggembung karena diisi bulu. Penuh warna yang cerah dan ceria sangat menarik bagi anak-anak. 


Kelebihan buku ini adalah tampilan yang menarik, apik dan cocok untuk anak usia dua tahun atau lebih. Gambar nyata yang dipilih penulis cocok untuk memberikan kesan kepada anak yang masih belajar mengenal benda dan menyebut nama benda. Bentuk board book yang tidak bersudut tajam sangat aman bagi anak. Jadi, orang tua tidak perlu khawatir meninggalkan anaknya membaca sendirian. Hanya saja ukuran yang terlalu besar bagi para toddler membuat buku ini agak sulit dibawa sendiri oleh anak. Perlu usaha dan kekuatan lebih agar mampu membawa buku ini sendirian. Anak saya pun terlihat keberatan saat membawa dan memindahkan buku ini sendirian. 

Dibandingkan kekurangan, buku ini lebih banyak bagusnya. Selain itu, juga terdapat keterangan batas usia pembaca buku pada bagian sampul belakang. Ini yang menurut saya sangat penting bagi calon konsumen yang akan membeli buku. Sebagai orang tua yang membelikan anaknya buku pasti tidak mau salah membeli buku kan. Oleh sebab itu, keberadaan keterangan usia ini sangatlah membantu.

Saya sebagai orang tua sangat terbantu mengenalkan nama benda. Sekarang si Kakak sudah bisa menyebutkan nama benda jika saya tanya ini apa sambil menunjuk, juga sudah lancar menunjukkan benda mana yang saya tanyakan. Overall untuk buku yang banyak manfaatnya ini saya berikan bintang lima dari lima.





7 comments on "Review Buku Anak: Belajar dan Main ABC"
  1. Waah keceeee ini bukunyaaa
    Harga berapaaa bukunya bu?

    Salam kenaaal yaa 😄

    ReplyDelete
  2. Bukunya buat maksimal umur brp bund?menarik bgt kayaknya yaaa..

    ReplyDelete
  3. Pengen bukunya ihhhh buat kirei... Asa pernah lihat di rumahbuku..

    ReplyDelete
  4. @Mansu Kids:

    iyaah kece bangeet,, dulu pas big bad wolf di bsd beli harga 80 ribu, kemarinan liat sih di gramedia tapi gak tertera harganya

    ReplyDelete
  5. @rahmamocca:
    enggak ada maksimalnya kalo buku ini mah, cuma minimal anak usia dua tahun. segede-gedenya umur berapa aja boleh sih

    ReplyDelete
  6. @Chika Hs:

    mantep deh, bisa buat mainan dan belajar..

    ReplyDelete
  7. Anakku blm bsa dikasih buku beginian, bisa ancuuuur wkwk.. Dikasih buku kertasan aja hancur seminggu, dibaca sih tapi hancurnya ga nahan😪😪

    ReplyDelete

Hi! Thanks for reading! Please give your comment here..

Mohon maaf link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya